Tuesday, May 09, 2006

ANEKA SUS


Kue ini gampang-gampang susah ... jadi lebih banyak gampangnya daripada susahnya. Kunci dari pembuatan kue ini satu ... harus dengan suhu yang tinggi dan oven jangan dibuka sampai kue ini benar-benar matang ...
Untuk isian juga bisa disesuaikan dengan selera ... bisa isian manis dan asin. Kalo manis vla, bisa dikasih fruit cocktail, nah, kalo asin bisa tuna atau sosis. Pokoknya banyak deh variasinya.

KULIT SUS
Bahan :
200 ml air
100 gr mentega
125 gr tepung terigu
4 btr telur
1 sdt baking powder
1/2 sdt garam

Cara membuat :
- Didihkan air, mentega dan garam.
- Setelah mencair masukan tepung terigu yang telah diayak bersama baking powder.
- Aduk sampai kalis.
- Setelah kalis, pindahkan adonan kedalam wadah.
- Masukkan telur satu per satu sambil dikocok.
- Masukkan adonan dalam piping bag, semprotkan kedalam cetakan.
- Panggang dalam oven dengan suhu 200 derajat celcius.

Isian Vla :
Bahan :
250 ml susu cair
100 gr gula pasir
3 sdm tepung maezena
2 bh kuning telur

Cara membuat :
- Didihkan sebagian susu dengan gula pasir.
- Campur tepung maezena dengan kuning telur kemudian aduk rata.
- Masukkan campuran tepung maezena dan telur kedalam panci yang berisi susu.
- Aduk terus hingga mendidih.

Penyelesaian :
- Masukkan isi kedalam piping bag, lalu semprotkan kedalam kue sus.

Note :
Isi bisa diganti dengan tuna mayoneise atau sosis dengan mayoneise.

No comments: